Sosialisasikan SIINas, Pemkab Ciamis Gelar Fasilitasi Pengumpulan, Pengolahan dan Analisis Data Industri

ciamisnews
ciamisnews
Sekdis Koperasi, UKM dan Perdagangan Dadan Wiadi ST., MT memberikan sambutan pada kegiatan Sosialisasi Sistem Informasi Industri Nasional (SIINas) Tahun Anggaran 2021 di Aula Gedung Dekopinda Ciamis, Selasa, 30/03/21.

Ciamis,- Pemerintah Kabupaten Ciamis melalui Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan melakukan Sosialisasi Sistem Informasi Industri Nasional (SIINas) Tahun Anggaran 2021 di Aula Gedung Dekopinda Ciamis, Selasa, 30/03/21.

SIINas merupakan suatu sistem informasi terpadu yang di dalamnya berisi data dan informasi tentang industri nasional.

Sistem ini akan digunakan oleh perusahaan, asosiasi industri, pengelola kawasan industri, pemerintah daerah (baik provinsi maupun kabupaten/kota), kementerian/lembaga terkait, masyarakat, serta kalangan internal kementerian perindustrian.

Dari hal tersebut setiap perusahaan harus mampu menggunakan aplikasi SIINas yaitu dengan memiliki akun SIINas yang dapat dilakukan secara online.

Sekdis Koperasi, UKM dan Perdagangan Dadan Wiadi ST., MT., mengatakan dalam rangka menerapkan kebijakan pengembangan industri yang baik dan sebagai dasar pembangunan industri nasional, diperlukan dukungan data dan informasi industri yang akurat, lengkap dan terkini.

Lanjut ia mengatakan dari hal tersebut di atas kementerian perindustrian membangun suatu sistem informasi industri nasional (SIINas) berdasarkan Undang-undang Nomor 3 tahun 2014.

“Dalam peraturan tersebut menyatakan bahwa setiap perusahaan industri wajib menyampaikan data industri yang akurat, lengkap dan tepat waktu secara berkala kepada Menteri Perindustrian, Gubernur dan Bupati/Walikota (pasal 64 ayat 1). laporan data industri dimaksud disampaikan melalui aplikasi SIINas, demikian juga bagi pemerintah daerah dalam hal ini Gubernur, Bupati/Walikota harus menyampaikan laporan hasil pengolahan data industri sebagai informasi industri kepada Menteri Perindustrian melalui SIINas (pasal 64 ayat 2),” jelasnya.

Sekdis Koperasi, UKM dan Perdagangan mengatakan tujuan dari sosialisasi SSINas untuk meningkatkan pengetahuan tentang Sistem Informasi Industri Nasional (SIINas), ujarnya.

Selain itu, untuk mengupdate data industri di wilayah Kabupaten Ciamis serta untuk meningkatkan bidang perindustrian, dalam hal informasi peluang pasar, regulasi, perkembangan ekspor impor dll, terangnya.

“Besar harapan kami terhadap pelaku usaha industri DI Kabupaten Ciamis setelah mengikuti sosialisasi ini dapat diimplementasikan yaitu dengan mendaftarkan perusahaannya ke aplikasi SIINas dan selalu melaporkan perkembangan industrinya secara berkala ke Kementerian Industri dan Pemerintah daerah Kabupaten Ciamis melalui aplikasi SIINas,” ungkapnya.

Peserta sosialisasi ini berjumlah 100 orang pelaku usaha industri di wilayah Kabupaten Ciamis yang akan dilaksanakan ke dalam dua angkatan, pungkasnya.

Diskominfo Ciamis
Jurnalis Wahyu

The post Sosialisasikan SIINas, Pemkab Ciamis Gelar Fasilitasi Pengumpulan, Pengolahan dan Analisis Data Industri appeared first on Ciamiskab.

Share This Article
Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *