PSGC memastikan lolos ke Divisi Utama musim depan setelah dalam laga kelima atau yang terakhir Grup XIV ajang Kompetisi Divisi I Liga Indonesia XVIII 2013 Putaran Kedua di Stadion Lebak Bulus, Jakarta, Minggu (22/9/2013) malam, mengalahkan Persibas Banyumas skor 0-0.
Dengan hasil ini “Laskar Galuh” menempati posisi runner up di bawah Villa 2000 Jakarta. Ada delapan tim yang lolos ke Divisi Utama, masing-masing grup meloloskan dua tim yakni juara dan runner up.
Dari lima kali bertanding, tim PSGC menang tiga kali, satu kali seri, dan satu kali kalah. PSGC menang atas Perserang Kabupaten Serang skor 2-0, menang atas Persik Kendal (3-1),dan Maung Bandung (5-3). Satu-satunya kekalahan dialami dari juara grup, Villa 2000 Jakarta dengan skor 1-2.
Pencapaian duduk di kasta kedua sepak bola Tanah Air tersebut menyamai awal tahun 1990-an, saat PSGC bercokol di Divisi I PSSI. Ketika itu kasta tertinggi sepak bola Perserikatan adalah Divisi Utama, sedangkan kasta kedua disebut Divisi I. Sejak era Liga Indonesia pada 1994 format berubah yakni kasta pertama adalah Liga Super Indonesia, dan kasta kedua disebut Divisi Utama. KP/CNc)