Kabupaten Ciamis,- Pemerintah Kabupaten Ciamis menggelar rapat koordinasi dalam rangka persiapan menyambut Bulan Suci Ramadhan tahun 1446 H / 2025 M tingkat Kabupaten Ciamis. Kegiatan yang berlangsung di Aula Setda Kab. Ciamis ini turut serta melibatkan berbagai unsur yang ada meliputi seluruh SKPD, Forkopimda, Baznas, Kemenag, MUI, Ketua Dewan Masjid Indonesia, Pimpinan Ormas Keagamaan dan beberapa tokoh Pimpinan Pondok Pesantren. Rabu, 26/02/25.

Sekretaris Daerah Kab. Ciamis, H. Andang Firman, dalam sambutannya memaparkan beberapa poin kesiapan pengamanan serta program yang akan berlangsung selama Ramadhan. Adapun diantaranya kegiatan pesantren ramadhan, tarawih keliling (Tarling) di 5 Eks Kewedanaan dan Masjid Agung Ciamis yang akan dilaksanakan oleh Pemda Ciamis, pengamanan pemantauan penertiban beberapa potensi rawan mulai dari pengamanan kegiatan peribadatan, lajur transportasi, antisipasi kenaikan harga atau inflasi kenaikan harga sembako, hingga potensi adanya kenakalan warung makan yang beroperasi selama Bulan Suci Ramadhan.
Selain hal tersebut, tidak kalah menarik Sekda juga menginformasikan adanya program “Anugerah Masjid Ramah Awards” yang akan diberikan kepada 100 Masjid terpilih yang terdiri dari beberapa kategori. Penilaian ini sudah berlangsung semenjak bulan januari hingga bulan maret mendatang. Kata Sekda.

“Semua program tersebut dilakukan dalam rangka mengharapkan terciptanya kondisi pelaksanaan ibadah bulan suci ramadhan dengan nuansa yang sangat aman, tenang dan nyaman sehingga seluruh masyarakat Kabupaten Ciamis terutama khususnya bagi umat muslim dapat lebih khusyuk dalam beribadah,” Pungkas Sekda.