Upaya Tingkatan Kapasitas SDM, Pemkab Ciamis Selenggarakan Bimtek Manajemen Bagi Anggota Remaja Masjid

ciamisnews
ciamisnews

KABUPATEN CIAMIS, — Pemerintah Daerah Kabupaten Ciamis selenggarakan kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Manajemen Remaja Masjid tingkat SLTP, pada Selasa (12/11/2024) bertempat di Masjid SMPN 1 Ciamis.

Acara tersebut diikuti oleh puluhan anggota Remaja Masjid dari beberapa SLTP di Kabupaten Ciamis diantaranya SMP Negeri yang berada di wilayah kota Ciamis, SMP Ma’arif NU Ciamis, MTsN 1 Ciamis, MTs PUI Ciamis dan MTs Darussalam Ciamis.

Acara tersebut dibuka langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ciamis, Andang Firman Triyadi, dengan didampingi dan dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan, Kepala Kemenag Ciamis, Kabag Kesra, Kepala SMPN 1 Ciamis dan beserta para narasumber.

Sekda Ciamis dalam sambutannya menerangkan bahwa remaja memiliki bagian penting dalam pengembangan masjid dan menjadi sarana belajar dalam berinteraksi dengan orang banyak sebagai bahan kehidupan bersosial nantinya.

“Bahkan, untuk berbagai kegiatan masjid, remaja masjid-lah pemegang peran utama. Mereka bisa menjadi motor dalam banyak kegiatan. Sehingga, masjid bisa menjadi tempat pembelajaran non-formal bagi remaja masjid,” katanya.

Lebih lanjut beliau menuturkan bahwa dengan adanya aktivitas kegiatan terkait dengan bidang keagamaan bisa terbantu dengan hadirnya remaja masjid di sekolah.

“Sehingga nantinya kegiatan-kegiatan keagamaan akan semakin semarak bila remaja masjid diberdayakan dalam membantu terlaksananya kegiatan,” ungkapnya.

Sekda juga berpesan kepada para anggota remaja masjid agar mulai belajar dari sekarang untuk mendalami ilmu-ilmu agama seperti Baca Tulis Quran (BTQ), Shalat 5 waktu yang baik dan benar dan amalan-amalan lainnya.

“Mari biasakan shalat berjamaah di masjid, dan mulai belajar untuk menjadi imam bagi laki-laki khususnya,” pesannya.

Selain itu, Sekda juga berpesan kepada para tenaga pendidik senantiasa bisa membimbing dan mengarahkan para peserta didik. “Semua ini dalam rangka meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT,” katanya.

Sementara itu, Kepala Bagian Kesra Setda Ciamis Ihsan Rasyad, menerangkan bahwa melalui kegiatan ini diharapkan para anggota Remaja Masjid dapat lebih mencintai masjid.

Selain itu, dijelaskan olehnya bahwa Bimtek ini bertujuan meningkatkan pengetahuan para anggota remaja masjid dalam pengelolaan manajemen Masjid.

“Selain itu akan di sampaikan juga materi-materi oleh narasumber yang kompeten ” tambah Kabag Kesra.

Share This Article
Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *